New Camry
Rp 809,8 - 945,4 juta
New Camry
List Promo New Camry
Mohon maaf untuk promo saat ini belum tersedia,
Silahkan klik tombol dibawah ini dan Kami akan menghubungi Anda ketika promo sudah tersedia.
Mohon maaf untuk promo saat ini belum tersedia,
Silahkan klik tombol dibawah ini dan Kami akan menghubungi Anda ketika promo sudah tersedia.
Tentang Toyota New Camry
Mobil Toyota Camry bisa anda dapatkan dengan cicilan yang mudah dan tingkat approval yang tinggi melalui Dealer kami. Jaringan kami yang sangat luas ke semua Dealer mobil mempermudah anda untuk mendapatkan mobil impian anda.
Toyota Camry adalah satu dari sekian banyak mahakarya arsitek Toyota dalam menghadirkan mobil kelas premium. Dengan eksterior yang amat sangat kokoh dan elegan serta eksklusif, mesin 2.500cc dengan teknologi terbaru VVT-I yang membuatnya semakin bertenaga meskipun bukan ditujukan untuk ngebut, dan kualitas interior layaknya pesawat first class membuat Camry selalu dicintai para konsumen. Toyota selalu menuangkan inovasi-inovasi terbarunya terhadap produk-produk yang diciptakannya. Salah satunya kepada produk terbaru di tahun 2015 ini yakni All New Toyota Camry. Mobil dengan model sedan ini dirancang secara khusus dengan teknologi canggih dari toyota guna memperoles sebuah kendaraan yang nyaman saat di kendarai serta memiliki perfoma mesin yang lebih tangguh dan lebih bertenaga. Sebelum itu, mari kita lihat sejarahnya mobil ini.
Toyota Camry pertama kali diluncurkan pada tahun 1983 sebagai penerus dari Toyota Corona utuk pasar Amerika Serikat, berhadapan langsung dengan Honda Accord yang sudah lebih dulu bertengger di kasta sedan premium. Mobil ini sudah mengalami beberapa kali facelift sebelum masuk ke Indonesia di tahun 1998. Akan tetapi, Camry yang masuk ke Indonesia adalah generasi keempat sehingga pasar Indonesia agak sedikit tertinggal karena tidak merasakan generasi sebelumnya. Mobil ini masuk menggantikan Toyota Corona Absolute, dan yang ditawarkan adalah versi 2.2 GLX transmisi manual dan 3.0 V6 Grande transmisi otomatis. Masuk ke tahun 2002 dimana Camry kembali mengalami perubahan yang cukup signifikan terlihat dari mesin lebih besar, menggunakan V6 2.400cc VVT-I.
Dengan memiliki ‘titel’ produk global maka membuat Toyota Camry ini diproduksi dengan desain, mesin dan seluruh aspek yang tinggi. Termasuk untuk teknologi dan inovasi yang dimiliki oleh mobil sedan premium ini yang membuatnya dapat bersaing dengan mobil sedan premium lainnya di pasar global. Desain yang ditampilkan oleh sedan Toyota ini memang sangatlah berkelas dengan tampilan fascia depan yang sangat modern dan sporty membuat Toyota Camry ini layak disebut mobil sedan premium.
Mesin dan Dimensi Toyota Camry
Membawa perfoma mesin yang terbilang cukup tangguh, Toyota Camry terbagi menjadi 2 tipe yaitu 2.5 V A/T dan 2.5 G A/T, untuk versi manual sudah tidak diproduksi kembali, hanya berfokus pada transmisi otomatis. Kedua tipe ini hadir dengan perfoma mesin yang lebih tangguh dari versi sebelumnya. Menggunakan seri mesin 2AR-FE yang memiliki kapasitas 2.494 cc mobil sedan ini juga menggunakan tipe mesin In-Line 4 Cylinders, 16-Valve, DOHC, VVT-i yang akan menghasilkan perfoma mesin yang lebih bertenaga. Memiliki ukuran diameter x langkah yang cukup besar, berukuran 90,0mm x 98,0mm, mesin mobil ini mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 181 PS pada putaran 6.000 rpm, dan torsi maksimum nya mencapai 23.3 kgm di putaran 4.000 rpm. Kemudian tenaga yang dihasilkan disalurkan melalui transmisi automatis dengan 6 percepatan.
Perfoma mesin yang tangguh ini di lengkapi dengan perangkat penyuplai bahan bakar yang telah menggunakan sistem teknologi injection dari toyota yakni Electric Fuel Injection (EFI) yang akan membuat tingkat konsumsi bahan bakar lebih efisiensi. Untuk varian hybrid, mobil ini mampu menghasilkan konsumsi bahan bakar yang lebih irit dan pembakaran yang dihasilkan pun menjadi lebih bersih hingga mobil ini menjadi salah satu mobil yang ramah lingkungan.
|
2.5 V A/T |
2.5 G A/T |
Seri Mesin |
2AR-FE |
2AR-FE |
Tipe Mesin |
In-Line 4 Cylinders, 16-Valve, DOHC, VVT-i |
In-Line 4 Cylinders, 16-Valve, DOHC, VVT-i |
Kubikasi Silinder |
2.494 |
2.494 |
Diameter x Langkah |
90.0 x 98.0 |
90.0 x 98.0 |
Daya Maksimum |
181/6.000 |
181/6.000 |
Torsi Maksimum |
23.3/4.000 |
23.3/4.000 |
Sistem Bahan Bakar |
Electronic Fuel Injection |
Electronic Fuel Injection |
Bahan Bakar |
Bensin |
Bensin |
Kapasitas Tangki |
70 |
70 |
Power Steering |
EPS |
EPS |
Menyandang titel sebagai mobil premium, tentu saja Camry tidak datang dengan bodi yang kinyis – kinyis, tetapi dia datang dengan bodi yang amat sangat elegan, mencerminkan bahwa pemiliknya mendominsasi jalanan, dan tentu saja berkantong tebal. Tipe V dan G tidak memiliki perbedaan pada dimensi mobil, keduanya memiliki panjang 4.850mm, lebar 1.825mm, tinggi 1.470mm, jarak poros roda 2.775mm, jarak pijak depan 1.580mm, jarak pijak belakang 1.570mm. Ground Clearance nya juga cukup rendah, hanya 160mm dan radius putar nya 5.5m. Dengan ukuran sebesar itu, memang Camry tidak didesain untuk penggunaan harian, akan tetapi memang pada dasarnya masyarakat Indonesia pasti akan menggunakan jenis kendaraan apapun untuk keperluan komuternya, kecuali pemilik sportscar yang memang hanya bisa mengeluarkan performanya di weekend.
Sasis, Ban, dan Rem Toyota Camry
Mobil dengan harga hampir mencapai 1 miliar ini sudah tentu memiliki sasis yang kuat serta ban yang menghasilkan handling tinggi serta perangkat rem dengan teknologi paling tinggi. Tipe V dan G tidak memiliki banyak perbedaan, hanya ukuran ban saja dimana V memiliki ukuran 215/55 R17, lalu tipe G 215/60 R16. Sisanya tidak ada perbedaan sama sekali.
|
2.5 V A/T |
2.5 G A/T |
Suspensi Depan |
MacPherson Strut |
MacPherson Strut |
Suspensi Belakang |
Dual-Link |
Dual-Link |
Rem Depan |
Ventilated Disc |
Ventilated Disc |
Rem Belakang |
Solid Disc |
Solid Disc |
Sistem Rem Tambahan |
ABS, EBD, BA, VSC |
ABS, EBD, BA, VSC |
Steering Gear |
Rack & Pinion |
Rack & Pinion |
Ukuran Ban |
215/55 R17 |
215/60 R15 |
Eksterior Toyota Camry
Toyota Camry hadir dengan banyaknya perubahan baik tampilan bodi maupun tampilan interior yang semakin tahun semakin mewah dan lebih modern. Desain bodi yang penuh dengan ciri khas mobil sedan membuatnya memiliki sistem aerodinamis yang sangat tinggi. Toyota Camry ini juga memiliki tampilan fascia depan yang sangat memukau dan membuat anda pastinya mudah takjub. Dengan memiliki grill yang terdiri dari 2 bagian yakni grill atas yang memiliki sebuah garis dengan emblem Toyota di tengahnya beraksen krom serta bagian bawah yang memiliki jaring-jaring besi dengan rongga kecil terstruktur berwarna hitam membuat mobil ini nampak sangat sporty dan futuristik, apalagi dengan bentuk headlamp berjenis LED dan fog lamp yang terlihat menyipit membuat mobil ini seperti menatap tajam sehingga akan menampilkan kesan mobil sedan dengan performa yang agresif.
Lalu untuk tampak samping, Toyota Camry ini di sektor desainnya terlihat simpel dan elegan dengan sedikit sentuhan chrome pada list jendela. Aksen desain velg berwarna hitam dan silver pun juga memberikan nuansa sporty yang maksimal pada Toyota Camry ini. Sedangkan untuk tampilan belakangnya terlihat sangat sporty dengan sebuah garis tengah beraksen chrome, stop lamp dan sein yang simpel serta dengan bagian atas fascia belakang yang memiliki bentuk seperti spoiler namun berukuran kecil akan membuat Toyota Camry memiliki sistem aerodinamis yang tinggi. Aksen Chrome lagi-lagi dihadirkan pada lubang buangnya yakni berjenis Dual Chrome-tipped Exhaust yang memberikan tampilan sangat sporty serta akan mengoptimalkan performa yang dihasilkan saat berkendara.
Interior Toyota Camry
Toyota Camry ini memiliki tampilan yang tidak kalah sporty dengan sisi luarnya namun memiliki kenyamanan yang maksimal. Menggunakan material yang berkualitas tinggi dengan aksen warna hitam dan warna terang pada varian tertentu akan menawarkan kenyamanan yang maksimal bagi pengemudi dan penumpang di dalamnya. Bagian depan Toyota Camry memiliki dashboard dengan panel yang lengkap yang berada pada bagian tengah akan memudahkan pengemudi dan penumpang bagian depan untuk mengatur kebutuhan yang diinginkan saat dalam perjalanan. Dilengkapi juga dengan Moonroof yang mana pengemudi dan penumpang dapat menikmati hangatnya sinar matahari ataupun menikmati pemandangan langit pada saat perjalanan malam hari. Dengan berbekal desain Roomy Interior juga akan memberikan kenyamanan yang maksimal untuk seluruh penumpang karena terdapat holder barang bawaan maupun tangan, ruang kaki yang luas dan sabuk pengaman. Dengan disematkan fitur hiburan audio berkualitas tinggi pada Toyota Camry dengan JBL GreenEdge Audio akan semakin memanjakan penumpang.
- Socket Aksesoris
- Asbak
- Foldable Grip Assist
- Sandaran Kepala Depan dan Belakang
- Kaca Spion Dalam
- Tachometer
- Kaca Hias
Fitur Keamanan Toyota Camry
Sebagai mobil mewah dengan standarisasi Internarional mobil ini juga harus memiliki fitur keselamatan yang baik untuk menjaga pengemudi serta para penumang saat mengendarai mobil Toyota Camry ini. Dimulai dari sabuk keselamatan yang terdapat di jok bagian depan dan belakang, lalu SRS Airbag yang berada di beberapa titik yaitu: 1. SRS Driver Airbags; 2. SRS Front Passenger Airbags; 3. Driver Knee Airbags; 4. SRS Front Side Airbags; 5. SRS Curtain Shield Airbags untuk menjaga diri pengemudi serta penumpang dari benturan yang mungkin terjadi ketiak terjadi kecelakaan. Selain SRS, adanya Pre-Collision System juga membantu pengemudi menghindari kecelakaan dengan cara melakukan pengereman secara otomatis dan perlahan, dan fitur Star Safety System yang terdiri dari Vehicle Stability Control (VSC), Traction Control (TRAC), Anti-lock Brake System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Brake Assist (BA) and Smart Stop Technology (SST) akan memberikan kemudi yang stabil dengan kontrol traksi yang tepat dan memiliki fitur pengereman yang sangat efisien dan optimal dalam melakukan pengereman mendadak yang mencegah terjadinya ban terkunci sehingga pengemudi dan penumpang di dalam Toyota Camry akan terhindar dari terjadinya kecelakaan fatal.
Rekomendasi mobil Toyota Sejenis
Plaza Toyota Citeureup
Jl. Mayor Oking RT.05/10 No.19 Desa Karang Asem Barat, Kec. Citeureup, Bogor
Terverifikasi
Lihat PetaInfo Dealer
Jam Layanan
Plaza Toyota Citeureup
Jl. Mayor Oking RT.05/10 No.19 Desa Karang Asem Barat, Kec. Citeureup, Bogor
Terverifikasi
Telepon Kami
Hai! Ini adalah telepon perwakilan dari kami untuk menjawab pertanyaan anda.Plaza Toyota Citeureup
Jl. Mayor Oking RT.05/10 No.19 Desa Karang Asem Barat, Kec. Citeureup, Bogor
Terverifikasi